Jakarta - Setelah meluncurkan Samsung Galaxy A51 dan A71 pada Desember 2019, perusahaan elektronik terbesar dunia, Samsung akan bersiap untuk menghadirkan smartphone seri Galaxy A terbaru, yakni Samsung Galaxy A41.
Dilansir dari Gizmochina, Minggu, 1 Maret 2020, render CAD dari Samsung Galaxy A41 diungkap oleh informan terkenal Steve H. McFly melalui akun Twitter-nya, @OnLeaks. Dari gambar tersebut, terlihat ponsel pintar ini akan menggunakan layar Infinity-U yang berukuran sekitar 6 inci.
Bezel samping pada ponsel ini tampak ramping, tetapi bezel bawah sedikit lebih tebal. Dimensi smartphone ini adalah 150 x 70 x 7.9mm. Ketebalannya meningkat menjadi 8.9mm pada benjolan kamera belakang.
Panel belakang ponsel tampak berbahan polikarbonat mengkilap dan dihiasi modul kamera persegi panjang di sudut kiri atas. Modul kamera mencakup tiga sensor dan lampu kilat LED. Menurut OnLeaks, itu termasuk lensa utama 48 megapiksel dan kemungkinan terdapat sensor Samsung GM1.
Cangkang belakang Samsung Galaxy A41 tidak memiliki pembaca sidik jari. Hal ini menunjukkan bahwa kemungkinan ponsel ini akan dilengkapi dengan pembaca sidik jari dalam layar atau Samsung menyebutnya dengan in-display fingerprint sensor. Pada generasi pendahulunya, Samsung Galaxy A40, masih menggunakan pemindai sidik jari di belakang ponsel.
Setiap sisi Samsung Galaxy A41 masih sama dengan ponsel kelas menengah Samsung. Pada tepi kanan ponsel ini terdapat tombol power dan volume. Slot kartu SIM berada di sebelah kiri smartphone. Kemudian, di bagian bawah akan terdapat lubang speaker, port USB-C dan jack audio 3,5mm.
Ponsel yang memiliki nomor model SM-A415F ini diperkirakan akan menggunakan chipset Helio P65, dengan dukungan RAM 4GB dan mendukung sistem operasi Android 10.
Kamera depan yang berbentuk seperti tetesan air akan memiliki resolusi 25 megapiksel. Dari segi baterai, Samsung Galaxy A41 akan memiliki kapasitas daya 3.500 mAh, yang sudah didukung fitur pengisian daya cepat 15 W.
Samsung Galaxy A41 kemungkinan akan meluncur berbarengan dengan Samsung Galaxy A31 pada Maret 2020. Ponsel ini akan dipasarkan dalam varian penyimpanan (ROM) 64 GB dan 128 GB.[]
Berita terkait
Teknologi - Terbaru - Google Berita
March 01, 2020 at 04:57PM
https://ift.tt/2vsuzYX
Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy A41 - Tagar News
Teknologi - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bocoran Spesifikasi Samsung Galaxy A41 - Tagar News"
Post a Comment