/data/photo/2020/04/14/5e9557fca8007.jpg)
KOMPAS.com - Samsung memboyong tiga produk digital appliances (perabot elektronik) ternyarnya ke Indonesia, yakni Air Dresser, Air Purifier, dan Wind-Free Air Conditioner (AC), yang bisa dikontrol menggunakan smartphone.
Ketiga produk ini dirilis Samsung di Tanah Air lewat sebuah acara peluncuran secara online, Selasa (14/4/2020). Ketiganya dihadirkan sebagai solusi untuk konsumen yang ingin menjaga kebersihan rumahnya dari debu, bakteri, hingga beragam virus bandel.
"Seluruh produk ini merupakan upaya Samsung untuk ikut menjaga kenyamanan dan kesehatan keluarga serta menciptakan lingkungan higienis dimulai dari rumah,” tutur Head of Home Appliances Business SEIN, Michael Adisuhanto via live streaming di Hangouts Meet.
Baik Samsung Air Dresser, Air Purifier, dan Wind-Free AC hadir dengan label Health and Safety untuk memastikan keamanan dan kenyamanan akan penggunaan produk Samsung di dalam rumah.
Baca juga: Smart TV Terbaru Redmi Seukuran Meja Pingpong, Harga Rp 46 Juta
Ketiganya pun merupakan produk Internet-of-Things (IoT) terbaru dari Samsung. Artinya, seluruh perangkat tersebut bisa dikontrol lewat smartphone melalui aplikasi SmartThings.
Air Dresser
Air Dresser merupakan "lemari pakaian" digital pertama bikinan Samsung dan memiliki desain ramping. Bentuknya bisa dibilang tak seperti lemari pakaian pada umumnya.
Lemari pakaian ini dibekali dengan beragam teknologi yang mampu membersihkan pakaian dari debu, kotoran, jamur dan bau yang tidak sedap mengandalkan sirkulasi uap dan udara.
Ada beberapa fitur yang turut melengkapi Air Dresser, mencakup Jet Air dan Jet Hanger yang mampu menghilangkan debu dan bau dari sisi dalam dan luar pakaian, serta Jet Steam yang berfungsi menghilangkan bakteri, virus, dan lain sebagainya yang menempel di pakaian.
Ada pula fitur Heat Pump Drying yang bisa mengeringkan pakaian yang basah, serta Deodorizing Filter yang diklaim mampu memasmi partikel penyebab bau hingga 99 persen.
Teknologi - Terbaru - Google Berita
April 14, 2020 at 02:08PM
https://ift.tt/2VrSrov
3 Perabot Elektronik Baru Samsung Masuk Indonesia, Bisa Dikontrol dengan Ponsel - Kompas.com - KOMPAS.com
Teknologi - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj
Bagikan Berita Ini
0 Response to "3 Perabot Elektronik Baru Samsung Masuk Indonesia, Bisa Dikontrol dengan Ponsel - Kompas.com - KOMPAS.com"
Post a Comment