Suara.com - Samsung Electronics memanfaatkan panggung Oscar 2020, yang digelar pada Minggu (9/2/2020), untuk memamerkan ponsel berlayar lipat anyarnya, Samsung Galaxy Z Flip.
![Samsung Galaxy Z Flip dalam iklan yang ditayangkan di tengah acara Oscar 2020, Minggu (9/2/2020). [YouTube/Leakster]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/02/10/91549-samsung-galaxy-z-flip.jpg)
Seperti diwartakan Reuters, iklan Samsung Galaxy Z Flip muncul di tengah-tengah tayangan penghargaan untuk insan perfilman Amerika Serikat yang digelar di San Francisco itu. Sayangnya iklan itu hanya disiarkan di AS saja.
Tak banyak informasi yang bisa diperoleh dari iklan tersebut, kecuali soal warnanya - hitam dan ungu. Dalam tayangan iklan itu, Samsung Galaxy Z Flip diposisikan terlipat 90 derajat: setengah layar bagian atas menampilkan konten dan layar bagian bawah berisi tombol-tombol.
Samsung Galaxy Z Flip diperkirakan akan dijual lebih murah dari pendahulunya, Galaxy Fold yang dibanderol 1.980 dolar AS atau sekitar Rp 27,1 juta.
Samsung sendiri belum membeberkan spesifikasi resmi Galaxy Z Flip, tetapi sejumlah rumor menyebutkan baha gawai itu akan dipacu prosesor Snapdragon 855+ yang disokong RAM 8 GB serta RAM seluas 256.
Samsung Galaxy Z Flip juga disebut akan memiliki layar utama seluas 6,7 inci berteknologi Infinity Flex FHD+ dan layar kedua seluas 1,06 inci yang dipasang di bodi bagian luar.
Di sektor fotografi Samsung Galaxy Z Flip dibekali dua kamera utama berkekuatan 12 megapiksel serta satu kamera selfie dengan kekuatan 10 megapiksel.
Teknologi - Terbaru - Google Berita
February 10, 2020 at 08:49PM
https://ift.tt/3bljTeV
Samsung Galaxy Z Flip Coba Curi Perhatian di Panggung Oscar 2020 - Suara.com
Teknologi - Terbaru - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Samsung Galaxy Z Flip Coba Curi Perhatian di Panggung Oscar 2020 - Suara.com"
Post a Comment