Redmi 9 bakal ditenagai Helio G90. Chipset ini memang belum diperkenalkan oleh MediaTek, karenanya belum diketahui apa yang ditawarkan.
Bisa jadi chipset tersebut versi terjangkau dari Helio G90T yang dipakai di Redmi Note 8 Pro. Helio G90T sendiri dibuat untuk kebutuhan gaming dan menjadi pesaing Snapdragon 730G besutan Qualcomm. Layar Redmi 9 akan lebih lapang dari pendahulunya. Bila Redmi 8 punya layar 6,22 inch, penerusnya 6,6 inch. Kapasitas RAM dan ROM pun meningkat jadi 4GB dan 64 GB.
Belum diketahui informasi soal spek kameranya. Bila melihat adanya peningkatan di layar dan dapur pacu, mudah-mudahan saja Xiaomi melakukan hal yang sama di kameranya.
Redmi 9 masih akan menerapkan notch tetesan air dan punya sidik jari di bodi belakang. Ponsel ini akan menjalankan MIUI 11 berbasis Android 10, demikian dilansir dari GSM Arena, Kamis (19/12/2019).
Simak Video "Cuma Rp 1 Jutaan! Redmi 8 Tawarkan Desain Kece dan Baterai Gede"
[Gambas:Video 20detik]
(afr/afr)
Teknologi - Terkini - Google Berita
December 19, 2019 at 08:28AM
https://ift.tt/2Z1KcB3
Dirilis Awal 2020, Ini Bocoran Spesifikasi Redmi 9 - detikInet
Teknologi - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/2ZG5aJj
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Dirilis Awal 2020, Ini Bocoran Spesifikasi Redmi 9 - detikInet"
Post a Comment